English Dutch French Arabic Korean Japanese Chinese

Senin, 08 Oktober 2012

Wahyu Wibisana Dapat Penghargaan Ikapi

BANDUNG -  Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) Jabar memberikan penghargaan kepada salah seorang sastrawan Sunda Wahyu Wibisana (76), di kategori Penulis Buku Berbahasa Sunda. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Pesta Buku Bandung (PBB) 2012 yang digelar di Landmark Convention Hall Jl Braga No 129.

Wahyu yang datang bersama dengan sang istri, Ucu Sukaesih, merupakan seorang pensiunan guru kelahiran Tasikmalaya 19 Januari 1935. Wahyu sendiri saat ini masih aktif menulis di berbagai media. Tulisan yang dihasilkannya berupa puisi, cerpen, essay, artikel dan buku-buku berbahasa sunda.

"Perasaan saya saat mendapat penghargaan ini tentu saja sangat gembira. Saya juga mengiringi dengan doa, mudah-mudahan ada generasi selanjutnya yang turut aktif dalam bidang kesusastraan, terutama sastra Sunda," tuturnya kepada detikbandung di akhir acara pembukaan Pesta Buku Bandung 2012.

Wahyu juga menuturkan bahwa saat ini ia sedang merampungkan buku berbahasa Sunda ketujuhnya yang menceritakan tentang pengalaman semasa kecilnya. Ia sendiri mengaku telah menulis buku berbahasa Sunda sebanyak 6 judul buku.

"Saya masih suka menulis, tapi kadang-kadang. Terakhir menulis di media beberapa bulan yang lalu, itu pun dengan menggunakan nama samaran. Sekarang saya masih menyelesaikan cerita tentang pengalaman saya waktu kecil," ungkap Wahyu.

Anuegarah Ikapi Jabar sendiri diadakan sejak tahun 2009. Diberikan kepada tokoh atau lebaga yang memajukan kesusastraan Sunda. Penghargaan akan diberikan kepada penulis yang mendedikasikan dirinya pada buku bacaan berbahasa Sunda, yang nantinya akan meningkatkan sumbangan perbukuan berbahasa daerah.

Menurut ketua Ikapi Jabar Anwaruddin, krtiteria sastrawan yang layak menang dan mendapatkan penghargaan ini dinilai dari produktivitas penulisan, nilai-nilai budaya Sunda yang diangkat, konsistensi tokoh yang bersangkutan dalam penulisan bahasa Sunda baik fiksi maupun non-fiksi, serta pengakuan masyarakat tentang manfaat tokoh dalam buku tersebut.(pro)
Bagikan :

Baca Juga:

Indeks Berita


Nasional


Wisata

Opini

Sosok

 
Bandung Raya Online Copyright © 2012 Allright Reserve - Pengelola: Bandung Media Citra (BMC).